Pemuda Menyurai Serahkan Bansos, Lim Hie Soen : Ini Bukti Rasa Kemanusiaan Tidak Mati

0
947

LINTAS KAPUAS | SINTANG – Adanya Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) tak membuat jiwa kemanusiaan masyaakat menurun. Seperti hal yang dilakukan oleh sejumlah warga Menyurai yang melakukan penggalangan dana untuk salah satu warga yang terkena dampak Covid-19.

Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen mengapresiasi kegiatan kemanusiaan yang dilakukan para pemuda Menyurai untuk membantu salah satu warganya yang terkena dampak Covid-19.

“Ini hebat dan harusnya menjadi contoh bagi warga lain terutama pemuda yang ada di Kabupaten Sintang. Pemuda Menyurai tak memberikan stigma namun melakukan hal positif dengan memberikan bantuan pada warga yang terdampak,” ujarnya, Minggu (03/05/2020).

Lim Hie Soen meminta masyarakat untuk terus berbuat baik dan tidak memberikan stigma pada pasien terkonfirmasi Covid-19 yang salah satunya merupakan warga Menyurai. Pasalnya, pasien yang terkonfirmasi tersebut merupakan tulang punggung keluarganya sehingga dengan adanya musibah ini akan memberikan dampak pada keluarga dari berbagai sisi.

“Beliau itu merupakan tulang punggung keluarga yang bagaimanapun dengan dirinya harus menjalani isolasi khusus maka akan berdampak pada kehidupan keluarganya. Maka, dengan aksi penggalangan dana yang dilakukan oleh pemuda setempat dapat menunjukkan kepedulian sosial yang tinggi di Sintang,” katanya.

Kusnidar,salah satu tokoh masyarakat di Menyurai menegaskan pihaknya tidak ada melakukan penolakan pada warga yang terkonfirmasi Covid-19 bahkan berupaya menjaga dan melakukan yang terbaik bagi keluarganya.

“Kami saling menjaga, seperti yang dilakukan oleh Pemuda Menyurai ini, mereka menggalang dana untuk memberikan bantuan kepada keluarga terkonfirmasi Covid-19. Bantuan tersebut sudah diberikan yaitu berupa dana, sembako dan alat kebersihan diri,” pungkasnya. (Mcu)