Ukur Kinerja Jajaran, Kapolres Ketapang Gelar Anev Bulan Agustus

0
625
Kapolres Ketapang AKBP Wuryantono di dampingi Wakapolres Ketapang Kompol Jonathan David saat menggelar Anev. (Foto Istimewa)

LINTASKAPUAS I KETAPANG – Kapolres Ketapang menggelar Analisis dan Evaluasi (Anev) Kinerja Bulan Agustus bersama Jajarannya di ruang Aula Bhayangkara Polres Ketapang,
Rabu (12/08/2020) pagi pukul 08.00 WIB.

Digelarnya kegiatan tersebut guna mengukur kinerja dan mengukur tingkat keberhasilan pelaksanakan tugas sebagai pelayanan dan pengayoman masyarakat serta sebagai garda terdepan dalam pemeliharaan kamtibmas khususnya di Kabupaten Ketapang.

Dalam Anev tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Ketapang AKBP Wuryantono, yang diikuti Wakapolres Ketapang Kompol Jonathan David, Para Kabag, Kasat, Perwira serta Kapolsek jajaran Polres Ketapang.
di ruang aula Bhayangkara Polres Ketapang.

“Anev kinerja bulanan ini sudah rutin kita laksanakan setiap bulannya, sebagai wadah pimpinan dalam menganalisa, mengevaluasi dan menyampaikan arah kebijakan dalam pelaksanaan tugas jajaran Polres Ketapang, dan juga sebagai evaluasi dalam mengatasi hambatan pelaksanaan tugas jajaran di lapangan,” Ujar Kapolres Ketapang melalui Kasubbag Humas IPTU H Mukhlis Rabu, (12/08/2020) Pukul 11.00 WIB

Kasubbag Humas melanjutkan, Dalam Anev tersebut para Kasat satuan fungsi operasional serta Kapolsek jajaran menyampaikan paparan tentang perkembangan situasi kamtibmas di wilayah masing masing, pelaksanaan tugas dalam 1 bulan terakhir serta kegiatan operasional kepolisian lainnya.

Kasubbag humas juga berharap, dengan terlaksananya anev kinerja ini, semoga kedepannya Polres Ketapang terus dapat menampilkan pelayanan publik, pemeliharaan kamtibmas serta penegakkan hukum secara humanis, professional, modern dan terpercaya. (Ags Fy)