Fraksi Nasdem: Prioritaskan Sarana Pendidikan Wilayah Pedalaman

0
1444
Penyampain pandangan Umum Fraksi Nasdem terhadap Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Sintang Tahun 2016 dan Laporan realisasi Semester I dan Prognosis 6 (Enam) bulan berkutnya APBD Kabupaten Sintang tahun 2017 oleh Romeo

LINTASKAPUAS.COM-SINTANG, Sektor pendidikan menjadi fokus fraksi Nasdem dalam pandangan umum fraksi terhadap Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Sintang Tahun 2016 dan Laporan realisasi Semester I dan Prognosis 6  (Enam) bulan berkutnya APBD Kabupaten Sintang tahun 2017.

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Sintang dari fraksi Nasdem Menyarankan kepada Pemerintah Daerah agar pembangunan sarana dan prasarana pendidikan untuk wilayah pedalaman menjadi prioritas sesuai dengan Visi-dan Misi dari pemerintah yakni membangun dari pinggiran.

“Hal tersebut disampaikan mengacu kepada kondisi yang ada di SDN nomor 38 mungguk lawang kecamatan Ketungau Tengah yang kekurangan fasilitas,” ujar Romeo, juru bicara Fraksi Nasdem dalam rapat paripurna ke-11 DPRD Sintang masa Persidangan II Tahun 2017, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Sintang, Rabu (02/08).

Selain itu fraksi ini juga meminta agar pemerintah daerah dapat membangun Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Desa Sungai Deras dan sekitarnya di kecamatan Ketungau Hilir.

“Pasalya sudah sangat layak, jumlah siswa yang memadai dan Supaya anak-anak setelah lulus SD tidak sekolah jauh keluar daerah,” ujarnya.

Menanggapi  saran agar pemerintah daerah dapat memperhatikan sarana prasarana pendidikan di daerah pedalaman, Seperti di SDN nomor 38 Mungguk Lawang Kecamatan Ketungau Tengah, dikatakan Bupati akan dilakukan peninjauan lapangan terhadap kondisi bangunan SDN 38 Mungguk Lawang terlebih dahulu,” apabila kondisi sekolah tersebut tidak layak dari segi pembelajaran maka akan diprioritaskan pada anggaran tahun 2018,” terang Bupati.

Bupati juga meyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Sintang menyambut baik saran dan masukan yang telah disampaikan fraksi partai Nasdem terkait agar pemerintah daerah dapat membangun SMP di Desa Sungai Deras dan sekitarnya di kecamatan Ketungau Hilir.

“Tentunya SKPD teknis akan melakukan verifikasi ke lapangan terkait dengan persyaratan tentang pembangunan  unit sekolah baru ( USB ) atau SMP satu atap, apabila memungkinkan dan memenuhi persyaratan maka akan diprioritaskan untuk membangun SMP di daerah tersebut,” pungkasnya.