HMI &KAHMI Polisikan Komisioner KPK

0
1527
HMI dan KAHMI Sintang saat menyampaikan Laporan ke Mapolres Sintang
HMI dan KAHMI Sintang saat menyampaikan Laporan ke Mapolres Sintang

LINTASKAPUAS.COM-SINTANG, Puluhan Kader HMI Cabang Sintang dan Korp Alumni HMI Sintang laporkan Wakil Ketua Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi(KPK), Saut Situmorang ke Markas Polres Sintang karena dianggap telah menciderai Marwah HMI

Laporan Polisi tersebut di sampaikan langsung oleh Kuasa Hukum HMI dan Korp Alumni HMI, Yaswin SH, yang juga merupakan Anggota Almuni HMI cabang Sintang kepada WakaPolres Sintang Pulung Witiono berlangsung di Halaman Mapolres Sintang, senin(9/5)

Laporan yang disampaikan tersebut sebagai bentu protes terhadap pernyataan Wakil Ketua KPK, Saut Situmorang saat mengikuti acara talkshow di salah satu televisi nasional yang menyebutkan bahwa kader HMI yang lulus pengkaderan minimal LK I mahasiwa sangat cerdas dan setelah menjadi seorang pejabat korupsi dan sangat jahat.

Wakapolres Terima Laporan HMI dan KAHMI Sintang
Wakapolres Terima Laporan HMI dan KAHMI Sintang

Dalam laporan yang disampaikan kepada Mapolres Sintang tersebut meminta kepada aparat Penegah Hukum khususnya Polri RI untuk segera melakukan pemeriksaan terhadap saudara Saut Situmorang terkait dengan stetemennya.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua KAHMI SIntang, Elvi juliansyah mengatakan HMI Cabang Sintang dan KAHMI Sintang juga mengecam keras dan mengutuk pernyataan kebencian Saut terhadap HMI.

menuntut agar Saut Situmorang menarik penyataanya serta meminta Maaf melalui media massa lima hari berturut-turut. Selain itu, juga mendesak agar Dewan Penasihat, Komite Etik, dan Komisi III DPR RI meninjau kembali kelayakan dan integritas Saut Situmorang sebagai pimpinan KPK.

Terkait dengan laporan tersebut, Wakapolres Sintang, Pulung Witiono, menerima laporan yang sudah disampaikan langsung oleh HMI dan KAHMI sintang terkait dengan penyataan Saut Situmorang tersebut.

“Laporan dari HMI dan KAHMI Sintang sudah kita terima. Sesuai dengan kewenangan yang kita miliki akan kita telaah terlebih dahulu laporan yang disampaikan baru kita teruskan lagi keatas, intinya laporan ini akan kita tindak lanjuti dan seperti apa hasil prosesnya juga akan kembali kita sampaikan,”pungkasnya.