Kecamatan Empanang Masih Tertinggal

0
2711

LINTASKAPUAS.COM,KAPUAS HULU-Kecamatan Empanang secara administrasi tidak masuk di dalam daerah perbatasan yang berbatasan langsung dengan negara Malaysia. Tetapi merupakan pemekaran kecamatan lini satu (1). Kecamatan yang berbatas langsung dengan kecamatan Ketungau Hulu kabupaten Sintang ini terdiri dari enam desa dengan luas wilayah 626,29 km2 dan mimiliki jumlah penduduk 3.186 jiwa.

Karena tak masuk dalam daftar daerah yang berbatas langsung dengan negara tetangga, Empanang termasuk daerah tertinggal. Terutama dalam pembangunan infrastruktur dasar seperti pendidikan, kesehatan, jalan dan jembatan. “Secara umum kecamatan Empanang ini memang masih tertinggal,” tutur Martha Banang SH MM, Sekretaris Badan Pengelolaan Perbatasan Kapuas Hulu, Selasa (6/1).

Dikatakan Martha, untuk sarana dan prasarana pendidikan hanya memiliki sembilan gedung SD, satu SMP dan belum ada SMU, untuk sarana kesahatan hanya ada satu puskesmas. Kecamatan Empanang masuk dalam katagori tertinggal lantaran tak masuk dalam kelompok kecamatan perbatasan negara. Sehingga dana-dana dari pusat untuk pembangunan kawasan perbatasan tidak masuk ke Empanang.

“Kecamatan Empanang sudah kami usulkan masuk dalam daerah perbatasan, karena kecamatan ini hasil pemekaran kecamatan lini satu,” terang Martha. Untuk kecamatan yang masuk dalam lini satu yakni Puring kencana, badau, batang lupar, embaloh hulu, Putussibau Utara dan Putussibau Selatan. Ke enam kecamatan ini merupakan daerah yang bertasan langsung dengan negara Malaysia Timur.

Karena tidak masuk dalam lokasi prioritas (Lokpri) dan kecamatan lini satu, maka dana pusat khusus untuk kawasan perbatasan tidak masuk ke kecamatan Empanang. Sementara kecamatan Empanang berada di kawasan perbatasan, hanya saja tidak berbatas langsung dengen negara tetangga. “Untuk dana lain dari pusat memang ada hanya saja khusus untuk dana perbatasan belum masuk,” jelasnya.

Di kecamatan Empanang, kata Martha lagi, ada desa yang belum memiliki gedung sekolah dasar (SD) dan belum teraliri listrik negara. Sehingga ada anak-anak dari kecamatan Empanang yang sekolah ke Malaysia. demikian kian juga dengan pemukiman (rumah) perlun ditata untuk lebih baik agar terlihat sehat dari segi kesehatan. Demikian juga sarana pendidikan dan kesehatan perlu di tingkatkan.