Penyebab Kebakaran Ruko Simpang Polres Buram

0
1441
Kebakaran Jalan PKP Mujahidin sintang, 4 November 2015
Kebakaran Jalan PKP Mujahidin Sintang, 4 November 2015

LINTASKAPUAS.COM-SINTANG, Penyebab Kebakaran Rumah Toko(Ruko) yang terletak di jalan PKP Mujahidin Sintang pada 4 November 2015 lalu hingga saat ini belum ada kejelasan apa penyebabnya. Polres Sintang berdalih hingga saat ini pihaknya masih menunggu hasil laporan dari Pusat Labarotorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri.

“Kita masih menuggu hasil dari Puslabfor Mabes Polri. Karena sampai hari ini belum ada hasil yang diberikan,”kata Kasat Reskrim Polres Sintang, AKP Syamsul Bakrie, Minggu (10/1).

Terkait dengan hasil tersebut, Pihak Polres Sintang mengaku sudah melayangkan surat pertama. Namun, hingga saat ini belum ada jawaban. “Rencananya, dalam wktu dekat ini kita akan mengirim kembali surat kedua ke Puslabfor Mabes Polri itu, sehingga proses peyeleidikan dan penyidikan akan insiden kebakaran itu menemukan titik terangnya,” kata dia.

Selain menunggu hasil dari Puslabfor Mabes Polri, pihak kepolisian saat ini juga mendapatkan kendala yakni, tidak kooperatifnya pemilik ruko yang diduga timbulnya titik api pertama kali untuk memberikan sket kontruksi bangunan. “Sudah kita pinta, tapi belum diberikan sket kontruksi bangunan itu.  Selain itu, pemiik ruko juga jarang berada di Sintang,” terangnya.

Menurut Kasat, pihak Puslabfor Mabes Polri juga menuggu hasil sket kontruksi bangunan yang diduga timbulnya titi api pertama kali pada insiden kebakaran itu. “Tinggal satu lagi alat bukti yang kita kurang, yaitu sket kontruksi bangunan, jika itu sudah ada maka kita akan segera tahu apa penyebabnya,” ujarnya.

Kasat mengku dalam insiden kebakaran ini, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi maupun pemilik ruko yang menjadi korban kebakaran. “Semua sanksi dan pemilik ruko sudah kita periksa. Tetapi untuk satu ruko yang diduga menjadi timbulnya titik api pertama kali akan kita panggil lagi pemiliknya, guna pemeriksaan tambahan,” paparnya.

Disinggung apakah titik api pertama berasal dari ruko Indomaret?.  Kasat pun enggan menyatakan bahwa iya atau tidaknya. Namun, dapat dipastikan bahwa  dari sekian banyak banyak ruko yang terbakar ada satu diantaranya yang menjadi pemicu kebakaran. “ Masih dugaan, dan ini masih sedang didalami,” ungkapnya.

Sebelumnya, satu orang menjadi korban dalam kebakaran Rumah Toko (Ruko) di Jalan PKP Mujahidin Sintang sekitar pukul 04.30 WIB rabu, (4/11/2015). Korban berjenis kelamin pria  yang di ketahui bekerja di toko computer bersebelahan dengan rumah toko Indomaret.

Sementara, satu dianatara, pemilik Kedai kopi sidikalang yang juga turut terbakar Aang widayanto mengatakan dirinya menyadari kebakaran sekitar pukul 05.00 WIB. “ Saat terbangun ada asap masuk ke kamar, “ Katanya. Api terlihat dari bagian atas toko sekitar Indomaret dan zoom komputer, di perkirakan memang ada konsleting listrik,” tuturnya.