Terduga Pelaku Penyebar Isu SARA di Sintang Berhasil Diamankan Polisi

0
760
Tim Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat(BBHAR) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sintang, gelar konferensi pers atas penangkapan terduga pelaku penyebar Isu SARA Di kabupaten Sintang

LINTASKAPUAS | SINTANG – Satuan Reserse kriminal polres Sintang telah mengamankan salah satu terduga pelaku penyebaran selebaran surat kaleng yang bersisi isu suku, ras, agama dan antar golongan (SARA) di Kabupaten Sintang.

“Satu orang terduga pelaku penyebar surat kaleng yang berisi Isu Sara dimedia Sosial sudah diamankan oleh Aparat Kepolisian Resort Sintang, ” ungkap Tim Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat(BBHAR) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sintang, G.H.Anderson saat menggelar konferensi pers di Hotel Ladja, selasa(8/12/2020)

Anderson mengapresiasi atas Kinerja Aparat Kepolisian yang sudah merespon cepat atas laporan yang disampaikan oleh ti kuasa Hukum Advokasi Rakyat(BBHAR) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sintang yang sudah merugikan pihaknya.
“Setelah kami membuat laporan terhadap penyebaran selebaran surat kaleng berisi Isu SARA yang merugikan kami, dalam jangka waktu 1 x 24 Salah satu Pelaku berhasil diamankan, “ungkap Anderson.

Anderson memaparkan bahwa terduga pelaku penyebar selebaran Surat kaleng bersisi konten SARA tersebut atas nama inisial FG alias Gun yang diamankan pada selasa(8/12/2020) kemarin.

“Sampai saat ini, pihak kepolisian sudah mengamankan terduga pelaku penyebar Isu SARA di Kabupaten Sintang, dan kita berharap agar pihak polres terus melakukan pengembangan kasus ini hingga tuntas terutama mengungkap Siapa aktor intelektual utama dari selebaran surat kaleng ini.

Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat kabupaten Sintang agar tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu Hoax yang berkembang dimasyarakat yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.
“Harapan kita bersama, supaya masyarakat tidak mudah percaya dengan isu Hoax yang bertebaran dimasa Pelaksanaan Pilkada Serentak saat ini, ” harap Anderson.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada di kabupaten Sintang agar tetap menjaga kerukunan antar sesama serta tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
“Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang saya mengajak mari sukseskan Pilkada Sintang 2020 dengan aman, tertib, damai, jujur dan adil. jangan sampai golput, mari pilih sesuai dengan hari nurani demi masa depan kabupaten Sintang yang lebih baik, ” pungkasnya.