Polsek Tebelian Monitoring Distribusi Gas Melon

0
1324
Kapolsek Sungai Tebelian Gelar Monitoring distribusi LPG 3 Kg disalah satu pangkalan

LINTASKAPUAS.COM-SINTANG, Kelangkaan gas Lpg 3 Kg sudah berlangsung cukup lama, hingga saat ini, masyarakat masih kesulitan untuk mendapatkannya, kalaupun ada harganya cukup pantastis. Kondisi tersebut mendapatkan perhatian dari sejumlah Polsek yang ada di wilayah Hukum Polres Sintang.

Sebagai bentuk kepedulian tersebut sejumlah Polsek langsung terjun kelapangan untuk melakukan Monitoring kesejumlah pangkalan terkait dengan proses pendistribusian, seperti Monitoring yang dilakukan oleh Polsek Tebelian ke salah satu Pangkalan  resmi yang terletak di desa Balai Agung Kecamatan Sungai Tebelian, jumat(5/1)

Monitoring Proses penditribusian gas Melon diwilayah Kecamatan Tebelian Kabupaten Sintang tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Sungai tebelian IPTU Siko Sesaria Putra Suma S.IK.M.AP. didampingi Kanit Reskrim BRIPKA Siswo di pangkalan Ramayana Km 7 Nena Desa Balai Agung Kecamatan Sungai tebelian Sintang.

Kapolsek Sungai Tebelian, IPTU Siko Sesaria Putra Suma S.IK.M.AP mengatakan bahwa kegiatan Monitoring tersebut digelar untuk mencegah terjadinya penyelewengan terhadap distribusi gas Melon.

“Monitoring ini kita gelar sebagai upaya pencegaah terjadinya penyelewengan serta pihak pangkalan bisa menyalurkannya tepat sasarannya terutama masyarakat yang kurang mampu, karena Lpg 3 Kg tersebut diperuntukkan kepada masyarakat bukan kepada pengusaha,

Ia juga menyampaikan, saat pihaknya menggelar monitoring ke pangkalan Ramayana Km 7 Nena Desa Bali Agung Kecamatan Sungai Tebelian yang Lpg 3 Kg didatangkan dari Agen CV Sepauk Indah pihaknya tidak menemuan adanya penyelewengan terhadap proses Pendistribusian.

“Sampai saat ini, kita belum ada menemukan pangkalan yang terindikasi melakukan penyelewengan, mudah-mudahan pihak pangkalan menaati semua aturan yang sudah ditentukan sesuai dengan fungsinya, sehingga masyarakat tidak resah dengan kelangkaan ini, “pungkasnya.