Anak SD Sebut Nama Sungai, Ketawa Bupati & Warga “Meletop”

0
1694
Saat Bupati memberikan Pertanyaan kepada anak SD dalam Acara Jalan Sehat Ikatan Jurnalis Sintang
Saat Bupati memberikan Pertanyaan kepada anak SD dalam Acara Jalan Sehat Ikatan Jurnalis Sintang

LINTASKAPUAS.COM-SINTANG, Suasana sunyi diapik dinginnya udara dipagi hari saat sebelum dilepaskannya peserta Jalan Sehat yang diselenggarakan oleh Ikatan Jurnalis Sintang(IJS) berubah menjadi hangat penuh suara ribuan tawa warga saat Bupati Sintang memberikan pertanyaan kepada anak SD yang hadir.

“Pertanyaan untuk anak SD, bagi yang bisa menjawabnya akan diberikan Hadiah Sepeda. Pertanyaanya, Sebutkan lima nama Sungai yang ada dikabupaten Sintang,. Yang brani menjawab maju kedepan, “tutur Bupati Sintang, Jarot winarno.

Salah satu anak SD pun maju dengan semangatnya dan langsung menjawab pertanyaan Bupati. “Sungai Melawi, Sungai Kapuas, Sungai Durian” baru mendengar anak SD tersebut menyebutkan Sungai Durian, Bupati Sintang bersama dengan Ribuan Warga tertawa penuh girang karena menyebutkan “Sungai Durian”, meski demikian anak tersebut mendapat uang 100 ribu dari Bupati karena keberaniaannya.

Karena pertanyaan yang dilontarkan anak SD tersebut tidak terjawab dengan sempurna, akhirnya bupati kembali melemparkan pertanyaan kepada anak SMP.

“Pertanyaan yang kedua ini adalah khusus untuk anak SD. Sebutkan lima Media  yang ada di Kabupaten Sintang??? Salah satu anak SMP atas nama Maira, langsung maju kedepan dan berhasil menjawab pertanyaan Bupati sehingga berhak mendapatkan satu Unit Sepeda.

Sebelum melepas peserta jalan Sehat Ikatan Jurnalis Sintang, Bupati Sintang, Jarot Winarno menyampaikan bahwa keberadaan Insan Pers dikabupaten Sintang sangat penting karena fungsi per situ sendiri untuk memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat.

“Melalu pers lah masyarakat bisa menyampaikan kritikan, melalu pers lah masyarakat bisa mengetahui kondisi Sintang, sebagai contoh perkembangan pembangunan di Kabupaten Sintang, tahu kondisi jalan depan pendopo Bupati yang kondisinya longsor saat ini, “ungkap Jarot.

Terpisah, Ketua Panitia Pelaksana Jalan Sehat IJS Suhardin, menyampaikan bahwa antusias masyarakat kota sintang untuk mengikuti jalan sehat cukup luar biasa dalam rangka memperingati hari pers  nasional Tahun 2017 dan bisa terlaksana dengan lancar. “ungkapnya kepada lintaskapuas.com

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah kabupaten Sintang yang telah mendukung penuh kegiatan acara jalan sehat yang diselenggarakan oleh Insan pers yang ada dikabupaten Sintang.

Tidak lupa juga kita menyampaikan ucapan terimakasih kepada Donatur dan sponsor yang tidak terikat yang telah mendukung penuh demi terselenggaranya jalan sehat ini, “ungkap Suhardin.

Setalah, pelaksanaan jalan sehat selesai, ikatan Jurnalis Sintang juga membagian puluhan doorprize yang akan dibagikan kepada masyarakat yang beruntung mendapatkannya setelah diundi melalui tiket yang sudah dibagiakan kepada masyarakat  sebagai peserta jalan sehat.