Bupati Pimpin Rapat Evaluasi Penyerapan Anggaran

0
26

LINTASKAPUAS | SINTANG – Bupati sintang, jarot winarno memimpin langsung rapat evaluasi penyerapan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) kabupaten sintang tahun 2024, di pendopo rumah jabatan bupati sintang, Kamis (24/10).

Jarot berpesan kepada seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) kabupaten sintang untuk bergerak cepat melakukan pembangunan dan penyerapan anggaran.

“Waktu sudah semakin mendekati akhir tahun, serap semua anggaran dan jalankan program yang sudah direncanakan sebelumnya, jangan sampai anggaran yang ada nantinya malah menjadi silpa,” kata Jarot winarno.

Jarot mengungkapkan seluruh organisasi perangkat daerah harus meningkatkan kinerjanya dalam penggunaan anggaran yang ada. Optimalisasi penyerapan anggaran sangat penting untuk penyerapan anggaran, terlebih saat ini sudah semakin mendekati akhir tahun.

“Semua harus bekerja keras untuk meningkatkan kinerja dalam melakukan penggunaan anggaran. OPD yang belum bergerak atau belum melaksanakan kegiatan harus dipercepat lagi sebelum selesai masa waktu yang diberikan. Karena setiap OPD harus bertanggungjawab dengan anggaran yang ada di instansinya masing-masing,” ungkapnya.

Menurutnya dalam penggunaan anggaran itu, harus transparan dan akuntabel sesuai dengan apa yang sudah direncanakan sebelumnya. Hal itu dilakukan guna mewujudkan pemerintahan yang bersih, efektif dan professional dalam penyerapan anggaran di kabupaten sintang.

“Penyerapan anggaran itu harus lebih baik lagi, semuanya harus dimaksimalkan di setiap OPD. Sebab jika anggaran yang ada tidak diserap dengan baik, maka pembangunan di kabupaten sintang tidak dapat berjalan dengan baik nantinya,” ucapnya.

Jarot menuturkan setiap program yang ada harus menitik beratkan kepada kepentingan masyarakat yang ada di kabupaten sintang. Masing-masing OPD memiliki perannya untuk membawa kemajuan bagi kabupaten sintang kedepannya.

“Setiap OPD harus bisa melihat potensi-potensi pembangunan yang ada untuk kepentingan masyarakat kabupaten sintang. Jangan sampai pembangunan yang ada menjadi sia-sia,” tutupnya.(RED)