LINTASKAPUAS | SINTANG – Partai Nasional Demokrat(Nasdem) Kabupaten Sintang menyerahkan berkas Bakal Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sintang ke Komisi Pemilihan Umum(KPU) Kabupaten Sintang pada, Kamis(11/5/2023)
40 Berkas Bakal Calon Legislatif Dari Partai Nasdem Kabupaten Sintang diserahkan langsung oleh ketua DPD Nasdem Kabupaten Sintang, Florensius Ronny didampingi Pengurus serta seluruh Bacaleg yang tersebar di 6 Daerah pemilihan yang sudah ditetapkan.
Ketua DPD Nasdem Kabupaten Sintang, Florensius Ronny mengatakan semua berkas bakal calon Legislatif dari partai Nasdem Kabupaten Sintang sudah dinyatakan lengkap. ” termasuk kuota 30 persen keterwakilan perempuan sudah terpenuhi, bahkan ada satu dapil untuk kuota keterwakilan Perempuannya mencapai diatas 54 persen, ” ungkap Ronny.
Florensius Ronny yang juga merupakan Ketua DPRD Kabupaten Sintang ini, mengatakan bahwa pihaknya serta seluruh Kader partai Nasdem Kabupaten Sintang akan tetap siap mempertahankan partai Nasdem sebagai partai pemenang pemilu tahun 2024.
“Spirit dan perjuangan adalah bersatu, berjuang ,menang. oleh sebab itu partai Nasdem sudah sangat siap menghadapi pemilu 2023 dan siap bertahan sebagai partai pemenang, ” ungkap Florensius Ronny saat menggelar konferensi pers dirumah media Center KPU Sintang.
Ronny juga menyebutkan bahwa partai Nasdem Kabupaten Sintang pada pemilu tahun 2024 mendatang menargetkan mampu meraih 12 kursi dari 40 kursi yang diperebutkan di DPRD Sintang.
“Untuk target sendiri minimal 12 kursi, oleh sebab itu kita memohon doa restu dan dukungan seluruh masyarakat kabupaten Sintang agar target yang sudah ditetapkan Nasdem bisa terealisasi.”harapnya.(link)